Iklan

Tingkatkan Kwalitas SDM, 90 Mahasiswa, 6 Universitas Ikuti Seminar Telkom Witel Sulut/Malut

October 27, 2017, 10:10 WIB Last Updated 2021-03-13T07:12:08Z
GM Witel Sulut Malut (Sulawesi Utara Maluku Utara) Aristo EP Pangaribuan (Jas Hitam).

MANADO - Peduli terhadap provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Telkom Witel Sulut Malut mengadakan One Day Seminar dengan tajuk “Digital Competency; How To Increase Your Personal Value” bersama 90 mahasiswa dari 6 Universitas.

Kegiatan yang dilangsungkan beberapa waktu lalu, dibuka oleh GM Witel Sulawesi Utara & Maluku Utara Aristo Edward Pangaribuan yang memberikan pesan bahwa Personal Value sangat penting bagi mahasiswa yang akan memasuki dunia kerja.

"Membentuk dan mengembangkan potensi mahasiswa sehingga menjadi menjadi mahasiswa yang berkualitas, penuh integritas serta siap menjadi generasi bangsa yang peka terhadap masalah sosial di sekitarnya,"kata Pangaribuan.

Kepada mahasiswa dari 6 universitas, Universitas Negeri Manado, Politeknik Negeri Manado, Universitas Teknologi Sulawesi Utara, Universitas Dela Sale Manado, Universitas Kristen Negeri Manado, Universitas Sam Ratulangi, Pangaribuan mengharapkan bagian kecil yang dilakukan Telkom Witel akan dapat memberikan sumbangsih bagi kemajuan SDM mahasiswa sebagai tulang punggung daerah.

Dalam sambutan GM Witel Sulut Malut juga mengatakan bahwa Telkom sudah menggelar Tsel 4G LTE. Indihome dan Wifi Id dalam membantu masyarakat Indonesia hampir diseluruh NKRI agar bisa berkembang dibidang digital competency.

Kegiatan seminar yang berlangsung terbagi menjadi dua sesi yaitu Sesi 1: How to Improve your Personal Value yang dibawakan oleh Expert Telkom Corporate University, Roosnelly dan Sesi 2: Digital Competency dengan narasumber yang juga dari oleh Expert Telkom Corporate University, Suranta Brahmana.

Setelah mengikuti kegiatan selama kurang lebih 7 jam dengan antusiasme tinggi, peserta kemudian mendapatkan Certificate of Completion yang diberikan oleh GM Witel Sulut Malut bersama Expert TCU. Salah satu perwakilan mahasiwa menyampaikan apresiasi atas kegiatan Telkom yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa dalam meningkatkan Personal Value dan diharapkan dapat digunakan dalam memasuki dunia kerja.(Obe)

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tingkatkan Kwalitas SDM, 90 Mahasiswa, 6 Universitas Ikuti Seminar Telkom Witel Sulut/Malut

Terkini

Iklan