Iklan

Ketua Panwascam Jolly Rintjap, 52 Orang PTPS ujung tombak kesuksesan pemilu Ambar.

March 26, 2019, 07:47 WIB Last Updated 2019-03-26T10:24:27Z


MINSELPanitia pengawas Kecamatan (Panwascam) Amurang Barat Senin (25/3/2019) melaksanakan pengambilan sumpah/Janji pelantikan pengawas tempat pemungutan suara (PTPS) pada pemilihan DPRD, DPR, DPD, dan Presiden dan wakil presiden yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.

Kegiatan yang dilaksanakan ini bertempat di Balai pertemuan umum (BPU) desa Tewasen yang menghadirkan 52 pengawas PTPS dan pengawas yang ada di tiap-tiap desa  dan kelurahan di kecamatan Amurang barat.

Kegiatan ini menghadirkan Komisioner Bawaslu Minsel Abdul Majid Mamosey sebagai pemberi materi pada pembukaan acara pengenalan dan sekaligus memberikan gambaran umum terkait PTPS

Pada kesempatan tersebut Majid menyatakan bersyukur bisa bertatap muka dengan Para Ujung Tombak Pemilu Tahun 2019 , yang menurut dirinya PTPS sangat memiliki peran penting dalam terselenggara Pemilu yang Langsung Umum Bebas Rahasia dan berkwalitas.


"PTPS sangat penting bagi pengawasan Pemilu di tingkat desa/kelurahan dan butuh konsentrasi , Fokus pada semua aktivitas dalam TPS nanti , semua ada ukurannya dan pola kerja itu harus sesuai dengan aturan yang ada." jelas Majid

Hal sama di sampaikan Ketua Panwascam Amurang Barat Jolly Rintjap yang di dampingi Fanly Kaligis dan Carla Kesek mengatakan sangat berterimah kasih kepada para Bawaslu kabupaten Minsel yang sudah dapat memberikan materi pada kegiatan pelantikan sekaligus Bimtek.

" Pelantikan ini merupakan suatu penghargaan bagi seluruh masyarakat  ketika teman-teman direkrut menjadi pengawas TPS, untuk mengawasi proses pemilihan pada 17 April 2019 ini," ucap Rintjap

PTPS akan sangat krusial tugasnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di TPS ketika hari pencoblosan berlangsung.PTPS ini adalah ujung tombak dari kesuksesan pemilu. Oleh karena itu awasi degan baik dalam setiap tahapan yang terjadi di tiap-tiap TPS.

Adapun Pelantikan PTPS dalam Sumpah/Janji sebanyak 52 orang yang tersebar di 10 Desa/kelurahan di kecamatan Amurang Barat kabupaten Minsel yang juga dihadiri Bendahara Bawaslu Minsel Wenfrit Tumbuan dan para staf lainnya.

(Stanley)

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ketua Panwascam Jolly Rintjap, 52 Orang PTPS ujung tombak kesuksesan pemilu Ambar.

Terkini

Iklan