Iklan

KPU Minsel Sukses Gelar Debat Ketiga

November 25, 2020, 20:51 WIB Last Updated 2021-03-13T07:06:07Z

 


MINSEL–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) sukses menggelar debat ketiga atau yang terakhir, Rabu (25/11/2020).

Ketiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Selatan yaitu dr Michaela Elsiana Paruntu MARS dan Wakil Bupati Ventje Tuela S.sos, Royke Sondakh SE dan Ir Andri Harits Umboh Msi, Franky Donny Wongkar SH dan Pdt Petra Jany Rembang Sth tampil memukau.

Dari visi misi ketiga pasangan calon, masyarakat sudah bisa menentukan pilihan Masing masing Kedepan untuk Minahasa Selatan.

Ketua KPU Kabupaten Minsel Rommy Sambuaga berterima kasih kepada semua pihak karena debat publik ketiga, calon Bupati dan Wakil Bupati Minsel bisa dengan baik dan sukses.

“Debat ketiga ini tetap menjalankan protokoler kesehatan untuk memutus mata rantai Covid-19,” uiarnya.

Diketahui, debat ketiga mengangkat tema "Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Majukan Daerah (UMKM,KOPERASI,PENDIDIKAN,GENDER,DISABILITAS,KESEHATAN) Regulasi.

Dalam Debat yang digelar ini di siarkan langsung oleh Kawanua TV dan KPU Kabupaten Minahasa Selatan.(*Sten)

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • KPU Minsel Sukses Gelar Debat Ketiga

Terkini

Iklan