Iklan

Pelsus GMIM Tewasen Gelar Wisata Rohani

July 02, 2018, 20:56 WIB Last Updated 2018-07-02T12:56:29Z




MINSEL-Keluarga Besar Pelayan Khusus (PELSUS) dan Prangkat Pelayan gereja masehi injili di minahasa (GMIM) Bukit zaitun Tewasen wilayah Amurang II, senin (2/7/2018) melaksanakan Wisata Rohani di pulau Lembeh Island dan Kebun Binatang di Kota Bitung.

Dalam pelaksanaan Wisata Rohani ini di pulau Lembeh Island, Ibadah di pimpin oleh Ketua Badan pekerja majelis jemaat (BPMJ) Pdt Olga Reina Manorek Pangkey M.th, dalam pembacaan Alkitab di ambil dari perjanjian Lama,Kejadian 31:1-42 Yakub Lari Meningalkan Laban.

di sela-sela selasainya Kegiatan wisata Rohani ini Pdt Olga Reina M.th Menggatakan bahwa untuk kegiatan wisata rohani ini adalah Program yang sudah di sahkan lewat sidang BPMJ pada Awal tahun sehingga pada bulan july 2018, program Kami melaksanakanya.

"Lanjut Pangkey,Untuk Wisata rohani yang kita laksanakan ini adalah Bentuk kebersamaan kita sebagai Pelsus dan prangkat pelayan,di mana kita Sebagai pelayan untuk lebih semangat dalam Melayani Jemaat dalam pelayanan,sehingga dalam Wisata Rohani ini banyak hal yang kita dapati,Untuk kita terapkan dalam pelayanan yang lebih baik.di tambahkan juga untuk Pengucapan yang kita akan laksakan pada tanggal 8/7/2018,Marilah kita fokus kepada Tuhan untuk Menggucap Syukur jangan kita fokus pada makanan dan minuman yang mewah-mewah,ucap Pdt Olga Pangkey M.th.

Hal senada juga di katakan Sekertaris Jemaat Johny Tampamawa,Kita melaksanakan Wista rohani pelsus dan prangkat pelayan ini adalah juga dalam ranggka perpisahan dengan ketua BPMJ Pdt Olga Reina Pangkey M.th yang akan berpindah tempat pelayanan,dari GMIM Bukit Zaitun Tewasen wilayah Amurang II, ke Jemaat GMIM Pinaling Wilayah Amurang III,ujar Tampamawa.

Laporan Biro Minsel : Stanley Tumbel

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pelsus GMIM Tewasen Gelar Wisata Rohani

Terkini

Iklan