Iklan

Kepedulian Bupati Tetty Paruntu, Serahkan Bantuan Dan Insentif Kepemuka Agama Muslim.

May 18, 2020, 18:19 WIB Last Updated 2021-03-13T07:06:07Z
Bupati Dr Christiany Eugenia Paruntu SE, Saat Menyerahkan Bantuan 

MINSEL - Ditengah Pandemik Covid-19 yang melanda bangsa Indonesia khususnya yang terdampak dikabupaten Minahasa Selatan (Minsel), tak henti hentinya bupati Christiany Eugenia Paruntu terus memberikan yang terbaik untuk warga masyarakatnya.

Seperti yang dilakukan, Senin (18/5/2020) dirumah dinasnya, Bupati Tetty Paruntu menyerahkan bantuan dan insentif bagi para Imam dan Pengurus Mesjid bahkan para  pemuka  pemuka agama Muslim yang ada di se kabupaten Minsel.

Bupati Tetty Paruntu pada kesempatan ini mengatakan memohon maaf karena belum bisa mengadakan berbagai kegiatan keagamaan di bulan Ramadhan kali ini, seperti waktu waktu yang lalu karena keadaan yang belum memungkinkan.

Tetapi secara pribadi Bupati Tetty Paruntu bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minsel menyiapkan pemberian dan penghargaan bagi para imam, kepala mesjid hingga warga miskin.

Para imam dan kepala mesjid serta warga muslim di Minsel memberi apresiasi atas kegiatan ini serta berbagai upaya Bupati memajukan Minsel terutama kerukunan antar umat beragama di Minahasa Selatan.(Sten)*


Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kepedulian Bupati Tetty Paruntu, Serahkan Bantuan Dan Insentif Kepemuka Agama Muslim.

Terkini

Iklan