Iklan

Tarif Kargo Naik, Komisi II DPRD Sulut Temui Kemenhub

January 23, 2019, 17:17 WIB Last Updated 2019-01-23T09:17:29Z


JAKARTA - Kenaikan harga Surat Muatan Udara (SMU) atau tarif kargo yang dijual sejumlah maskapai penerbangan dinilai berpengaruh signifikan pada inflasi 2019 yang berdampak sampai ke Sulut.

Menindak lanjuti aspirasi Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres Indonesia (Asperindo) Sulut ke DPRD Sulut, Komisi II temui kementrian perhubungan (Kemenhub).

Sekertaris komisi II, Rocky Wowor mengatakan mengatakan pembahasan dengan sekertaris dirjen perhubungan udara Nur Isnin Istiartono, disepakati akan segera selidiki persoalan tersebut.

"Torang kamari menindak lanjuti aspirasi masyarakat, dan ada juga Asperindo yang torang hearing lalu yang meminta ada sosialisasi terlebih dahulu sebelum airlines menaikan harga," jelas Wowor, saat dihubungi via ponsel,Rabu (23/1/2019).

Menurut Wowor, Kenaikan harga tiket maupun tarif kargo sangat berpengaruh terhadap sektor jasa lainnya, perlu sikap tegas dari instansi terkait.

"Kementrian selama ini tidak campur soal harga, karena itu kementrian akan selidiki dan akan mengambil sikap tegas," katanya.

Ditegaskan Wowor, efek kenaikan tarif kargo ini sangat berpengaruh terhadap warga dan daerah, karena itu tindakan pemerintah sangat dibutuhkan.(Obe)

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tarif Kargo Naik, Komisi II DPRD Sulut Temui Kemenhub

Terkini

Iklan